Proyek Pengembangan Device Berbasis Open Hardware

Open Hardware berarti keterbukaan komponen-komponen pembentuk sebuah alat untuk dilihat secara bebas oleh pengguna. Di dalamnya tidak ada formula yang rahasiakan. Semua bahan-bahan transparan untuk dipelajari, Anda dapat mengakses sumber asalnya dan mengumpulkan data sendiri.
Pengguna dapat belajar proses perakitannya secara individu maupun kelompok untuk memecahkan masalah yang dihadapi. Pengguna juga dapat meningkatkan atau mengembangkan formula peralatan itu agar memiliki performa yang mumpuni dengan menyarankan bagian komponen yang lebih baik atau meningkatkan kode untuk membuatnya berjalan lebih cepat.
Tulisan ini meninjau beberapa proyek pengembangan Open Hardware yang dapat kita jumpai di sekitar kita:
Pi-Top
Pi-Top adalah laptop dengan Raspberry Pi sebagai motherboard dengan arsitektur terbuka. Pengguna dimungkinkan dapat membeli komponennya secara terpisah. Berbagai perbaikan diorientasikan untuk memberi keuntungan sebesar-besarnya kepada para pengguna. Direncanakan perangkat ini akan mampu mendukung proyek berbasis 3D. Jika berhasil, Anda dapat mencetak desain 3D sendiri.
RaspiTab
RaspiTab adalah tablet Linux yang mudah digunakan dan dirancang khusus untuk diotak-atik sepuasnya oleh pengguna. Menggunakan tablet khusus ini, pengguna memiliki ruang gerak yang begitu luas untuk melakukan rekayasa dan berbagai ekperimen di dalamnya. Tablet ini dilengkapi kamera 5 MP, 2 pengeras suara stereo, G-Sensor, accelerometer, GPS, GSM dan RFID. Semua sumber kode program tersedia untuk diunduh dan bersifat open source. Kunjungi www.raspitab.com untuk info lebih lanjut.
The Espruino
Espruino adalah komputer kecil yang bisa digunakan untuk mengontrol hal-hal di sekitar kita. Ukurannya mungil hanya sebesar jempol orang dewasa. Pengguna dapat membuat program sendiri dengan bahasa pemrograman Javascript. Untuk pengguna yang tidak punya keahlian programming, dapat mengunduh contoh-contoh script yang disediakan secara gratis. Alat ini mampu menciptakan robot yang mengikuti sensor, jika menerima masukan. Misalnya: memutar kipas atau menyalakan mesin secara otomatis atau perangkat rumah tangga lainnya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

My Story about openSUSE.Asia Summit 2017 from Tokyo, Japan.

Aku Malu Menjadi Mahasiswa Beastudi Full S1 di STT Nurul Fikri

Peraturan Grup WhatsApp Info Akademik